Friday, September 27, 2013

Motivasi Bisnis: Planning and Action


"Most people spent more time to planning their summer vacation than planning their life". Artinya, orang itu lebih sering merencanakan liburan itu lebih hati-hati, tapi membiarkan kehidupan berlalu begitu saja tanpa adanya planning. Karena kehidupan itu sudah berjalan apa adanya, sehingga kita lupa melakuan perencanaan terhadap kehidupan itu. Apa yang ingin kita capai dalam dua tahun ke depan, lima atau sepuluh tahun ke depan, seringkali dibiarkan tanpa adanya rencana.

Ada baiknya kembali kepada diri sendiri dan mencoba untuk mem-planning kehidupan kita. Tetapi kita juga harus sadar bahwa planning tanpa action adalah percuma. Saya melihat, banyak orang sukses selalu mempunyai action yang bagus, meskipun planning-nya kurang tepat. Saya juga banyak melihat orang gagal, padahal planning-nya sudah bagus, disebabkan oleh action-nya yang jelek.

Artinya, planning dan action adalah dua hal yang harus jalan bersamaan. Kalau kita tidak melakukana apa yang kita planning, sama saja tidak ada artinya sama sekali. Jadi planning dan action harus jalan hand to hand. Yang terbaik adalah ada planning dan action, kemudian ada evaluasi dari semua itu. Kemudian melakukan re-planning, action dan evaluation secara berturut-turut. Kalau kita hanya melakukan planning tanpa action akan menjadi mimpi kosong dan tidak menjadi sebuah hasil. Sebaliknya, bila kita melakukan action tanpa planning yang baik, maka akan terjadi chaos atau kekacauan serta ketidakefektifan dari apa yang kita lakukan.

Kalau kita sudah melakukan keduanya dengan baik, maka sukses adalah sesuatu yang gampang dicapai. Kata Tom Peters, "Do something, do anything, get going now". Lakukanlah hal itu. Anda harus melakukan sesuatu setelah planning. Anda juga harus menjalankan action anda dengan secepatnya, dan tidak hanya melakukan planning saja.

Semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment